PENYEARAH SETENGAH GELOMABANG
Penyearah
atau rectifier adalah rangkaian yang berfungsi untuk mengubah arus AC
{bolak-balik} menjadi tegangan searah {DC}, Dioda adalah komponen utama dalam
sistem/rangkaian penyearah yang mempunyai prinsip kerja melewatkan arus ke satu
arah dan menghambat jalur arus arah lainnya.
Berdasarkan
konfigurasi rangkaiannya penyearah dibagi 2 yaitu penyearah setengah gelombang
dan penyearah gelombang penuh. Masing-masing konfigurasi mempunyai kekurangan
dan kelebihan, pemilihan bentuk konfigurasi berdasarkan dari kebutuhan dengan
memperhatikan kestabilan sistem, kehalusan output dan pastinya biaya komponen.
A.
PENGERTIAN PENYEARAH SETENGAH GELOMBANG.
Penyearah setengah
gelombang adalah jenis penyearah konfigurasinya yang paling sederhana karena
hanya menggunakan 1 dioda atau lebih dari 1 {pararel} untuk dan hanya
melewatkan siklus positif dari gelombangan AC, berikut ini gambar rangkaian
penyearah setengah gelombang.
Gambar.
Penyearah Setengah Gelombang.
B.
PRINSIP KERJA PENYEARAH SETENGAH GELOMBANG.
Prinsip
kerja penyearah setengah gelombang adalah memanfaatkan karateristik dioda yang
hanya arus ke satu arah dan menghambat jalur arus arah lainnya. Gelombang
listrik AC yang melewati dioda setengahnya akan dilewatkan dan setengahnya lagi
akan diblokir.
Pada
setengah siklus pertama {positif}, dioda dalam kondisi menjadi sebuah dioda
dengan bias maju yang artinya dioda seperti sakelar tertutup sehingga arus
mengalir dan melewati hambatan {R} beban. Berikut gambar operasi penyearah
setengah gelombang pada siklus pertama dengan gambar bentuk gelombang input dan
output.
Gambar.
Operasi Penyearah Setengah Gelombang Pada Siklus Pertama.
Pada setengah siklus kedua {negatif},
dioda dalam kondisi menjadi sebuah dioda dengan bias mundur yang bersifat
menghambat dan tidak menghantar artinya dioda seperti sakelar terbuka sehingga
sehingga tidak ada arus mengalir pada hambatan beban. . Berikut gambar operasi
penyearah setengah gelombang pada siklus kedua dengan gambar bentuk gelombang
input dan output.
Gambar.
Operasi Penyearah Setengah Gelombang Pada Siklus Kedua.
Pada
setengah gelombang, diode akan berfungsi sebagai penghantar pada siklus positif
dan tidak berfungsi sebagai penghantar pada siklus negatif, sehingga dinamakan
sebagai penyearah setengah gelombang. Berikut ini gambar output penyearah
setengah gelombang 3 siklus.
.
Gambar. Output Penyearah Setengah Gelombang 3 Siklus.
C.TEGANGAN
OUTPUT PENYEARAH SETENGAH GELOMABANG.
Pada
perencanaan rangkaian penyearah, harus diketahui besar/batas tegangan maksimum yang
diperbolehkan pada diode. Disebut tegangan maksimum atau tegangan puncak balik
atau PIV {peak- inverse - voltage}karena pada saat dioda mendapat bias mundur
{balik} maka tidak ada arus yang mengalir. Gambar berikut memperlihatkan nilai
gelombang tegangan puncak {Vp}tegangan rata-rata {Vrms} dan tegangan output
{Vdc}
Gambar.
Nilai Gelombang Tegangan Puncak , Tegangan Rata-rata Dan Tegangan Ouput.
Vp
adalah nilai maksimum dari puncak tegangan, yang didapat dari tegangan input
dikurangi tegangan drop dioda selanjutnya dikalikan 50%. Berikut ini persamaan
untuk menghitung Vp :
Vp = { Vin – 0.7} x 50 %....................................................{1}.
Jika
Vrms diketahui persamaannya sebagai berikut :
Vp = Vrms x 1.414………………………………………{2}.
Vrms
adalah rata-rata tegangan DC dari
magnitude tegangan AC sinusoidal. Berikut ini persamaan untuk menghitung Vrms :
Vrms = Vp x 0.7071………………………………………...{3}.
Vdc
adalah nilai tegangan output yang akan terbaca oleh voltmeter dc yang dapat
dihitung dengan persamaan berikut ini :
Vdc =
Vp/π………………………………………………..{4}.
Vdc = Vp x 0.318………………………………………....{5}.
Vdc = Vrms x 0.45………………………………………..{6}.
D.
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN PENYEARAH SETENGAN GELOMBANG.
Penyearah
setengah gelombang mempunyai kelebihan dan kekurangan yaitu sebagai berikut :
KELEBIHAN.
- Rangkaiannya sederhana.
- Biayanya murah karena hanya menggunakan 1 dioda.
- Cocok untuk charger baterai, terdapat keadaan output 0 Volt {saat siklus negative} yang dapat berfungsi untuk mengistirahatkan sel baterai dari kejenuhan akibat proses charging.
- Tegangan outoput mempunyai ripple yang sangat besar.
- Membutuhkan kapasitor yang sangat besar untuk tegangan ouput.
- Tidak dapat diterapkan pada PSU bersisten SMPS, karena SMPS merupakan PSU berfrekuensi tinggi yang mempunyai duty cycle diatas 90% .
- Kurang efisien karena hanya mengambil setengah siklus saja, siklus setengahnya tidak diambil yang berakibat output memiliki daya yang lebih kecil.
Dapatkan langsung bonus NEW MEMBER 50k
BalasHapusberlaku dari 21 oktober hingga 31 oktober 2018
jangan lupa di ajak teman teman nya ya guys...
Info Lebih Lanjut Hubungi Contact Kami :
BBM : D8B84EE1 / BBM : AGENS128
WhatsApp : 087789221725
terimakasih atas infonya
BalasHapuspinset 3in1
terimakasih penjabarannya
BalasHapusOm broo mau tanya soal efisiensi sebuah travo apakah amper travo akan turun setengahnya juga jikalau dibuat psu setengah glombang..
BalasHapusContoh katakanlah sebuah travo kotak 20 amper ct dibuat psu setengah glombang amper yg dihasilkan menjadi 10 amper...???